PJ Wali Kota Subulussalam Menjadi Irup Upacara Hari Jadi Subulussalam Ke-62 Tahun 2024

BARA NEWS MAKASSAR

- Jurnalis

Sabtu, 14 September 2024 - 08:15 WIB

5040 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUBULUSSALAM | Azhari, S.Ag.M.Si Menyampaikan Di Hari Jadi Subulussalam Perlu Mengedepankan Semangat Kebersamaan Kerja Keras Dan Inovasi Dalam Setiap Langkah.

Subulussalam | Azhari, S.Ag.M.Si Pj Wali Kota Subulussalam menjadi Inspektur Upacara hari jadi Subulussalam ke-62 Tahun 2024 pelaksaan di Lapangan Sada kata Jalan Raja Tua Desa Lae Oram Kecamatan Simpang Kiri, Sabtu 14/9/2024.

Dalam pidatonya Pj Wali Kota Subulussalam Azhari, S.Ag.M.Si
dihadapan peserta upacara mengatakan bahwa tepat hari ini Sabtu 14 September 2024 Subulussalam memasuki usia ke-62 tahun.

Dari hari ke hari Subulussalam telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan, dan kita semua terus berupaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, memajukan ekonomi lokal serta memperbaiki infrastruktur dan layanan.

Berbagai tantangan yang dihadapi selama ini tidak menyurutkan semangat kami untuk terus bekerja keras mewujudkan Subulussalam yang lebih baik.

Azhari, S.Ag.M.Si menyampaikan Harus memiliki tekad dan komitmen yang lebih kuat untuk membangun Kota Subulussalam. Dan perlu mengedepankan semangat kebersamaan kerja keras dan inovasi dalam setiap langkah.

Pj Walikota mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama mendukung dan menyukseskan program-program pembangunan yang telah dirancang demi kepentingan bersama.

“Dalam upaya untuk menjadikan Kota Subulussalam lebih maju mandiri dan bermartabat, mari kita fokus pada pencapaian tujuan bersama”, tuturnya.

Setiap elemen masyarakat dari individu hingga lembaga, memiliki peran penting dalam mewujudkan cita-cita tersebut.

Azhari mengucapkan terimakasih serta apresiasi yang sebesar-besarnya kepada para tokoh masyarakat, rekan Forkopimda,SKPK, Instansi vertikal,para tokoh pendidikan,
tokoh politik,alim ulama dan insan pers yang telah bersinergi dalam membangun Kota Subulussalam, sebab tanpa dukungan dan kerjasama yang baik berbagai kemajuan yang telah kita raih tidak akan mungkin terwujud apa yang daharafkan.

Azhari juga memberikan penghormatan khusus kepada para tokoh pemekaran kota Subulussalam.

“Salam hormat kpd para tokoh pemekaran kota Subulussalam atas sumbangsih pemikiran dan perjuangan anda semua, telah membuka jalan bagi kemajuan dan kesejahteraan kota yang kita cintai ini, terimakasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah anda berikan”, ujar Azhari.

Di hari jadi Subulussalam istri PJ Walikota Subulussalam ibu Siti Nahziah S.Ag.juga ber ulang tahun yang ke 53 tahun

Dalam acara Hari Jadi Subulussalam ke 62 tahun 2024 pelaksanakan di lapangan sada kata di hadiri H. Affan Alfian Bintang, SE hadiri acara Pemerintah Kota Subulussalam dalam rangka upacara dan merayakan hari Jadi Subulussalam Ke-62 di lapangan Sada Kata Kota Subulussalam.

Terlihat hadir tokoh masyarakat H. Affan Alfian Bintang, H.Sairun, S.Ag.M.Si ( Sekda ), Letkol.Inf. Un Wahyu Nugroho ( Dandim 0118 ), AKBP. Yoghi Hadisetiawan, S,I.K M.I.K ( Kapolres ),Drs.Sarkawi Nur ( Ketua MPU ), Yopi Wijaya,SH.MH (Ketua PN ), Muliadin Simanulang, ST( Kasubak Makamah syariah ), Supardi,SH ( Kajari ), Para DPRK Para SKPK ,Para Mukim dan Kepala Desa serta Para Tokoh yang berhadir. (SP)

Berita Terkait

Bintang “Sahabat Semua Suku” Disambut Gelombang Massa Usai KIP Subulussalam Tetapkan BISA
Pengukuhan Tim Pemenangan Bintang-Faisal Kecamatan Penanggalan, Sahabat Semua Suku
Terlihat Dukungan Masyarakat Kepada Pasangan Bisa Jilid ll Bintang- Faisal Kian Mengalir

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:43 WIB

Sebagai Wujud Kepedulian Mempererat Silaturahmi, Keluarga Besar Ex-Adhoc Bontoala Bagikan Ratusan Paket Takjil

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:05 WIB

Tangis Perdamaian di Polsek Wajo: Restorative Justice Selamatkan Ibu Hamil dari Jeruji Besi

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:04 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Pengamanan Aksi Buruh dengan Humanis, Jaga Kamtibmas Ramadan 1446 H

Rabu, 19 Maret 2025 - 00:31 WIB

Mudik Aman & Nyaman! Kapolsek Paotere Sosialisasikan Hotline Polri 110 di Pelabuhan

Rabu, 19 Maret 2025 - 00:24 WIB

YADEA Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, Buka Peluang Bisnis dan Lapangan Kerja

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:57 WIB

Dekat dengan Masyarakat, Polisi di Pulau Sangkarrang Sigap Bantu Penumpang di Dermaga

Selasa, 18 Maret 2025 - 14:54 WIB

Cegah Tarif Parkir Liar, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Beri Penyuluhan

Senin, 17 Maret 2025 - 07:39 WIB

Waspada Calo Tiket! Kapolsek Soeta Imbau Penumpang Agar Mudik Aman, Keluarga Nyaman

Berita Terbaru